Catat! Akan Hadir QRIS Singapura per 17 November!

Hadir QRIS Singapura, Jalan-Jalan di Singapura bisa pakai QRIS

Berdasarkan data dari Bank Indonesia, terdapat pertumbuhan sebesar 87,90% dalam transaksi QRIS secara tahunan, dengan total nilai transaksi mencapai Rp56,92 triliun. Selain itu, jumlah pengguna QRIS juga mengalami peningkatan menjadi sekitar 41,84 juta, sementara jumlah pedagangnya mencapai 29,04 juta, dengan mayoritas di antaranya merupakan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Untuk terus memperluas implementasi QRIS, Bank Indonesia berinisiasi untuk membuat QRIS antarnegara, khususnya QRIS Singapura yang sebentar lagi akan diimplementasikan.

QRIS Antarnegara (Cross Border)

QRIS Antarnegara atau QRIS Cross Border merupakan sistem pembayaran global yang mengadopsi kode QR sebagai fondasi, memungkinkan pelaksanaan transaksi finansial yang melibatkan lebih dari satu negara. Dalam QRIS antarnegara, konsumen yang berbelanja di luar negeri tidak perlu lagi melakukan konversi atau penukaran mata uang, sebab cukup dengan memindai kode QR untuk menyelesaikan pembelian mereka.

Bank Sentral dari empat negara ASEAN, termasuk Bank Indonesia, Bank Negara Malaysia, Bangko Sentral ng Pilipinas, Monetary Authority of Singapore, dan Bank of Thailand, sepakat bekerja sama mewujudkan sistem pembayaran lebih cepat, ekonomis, transparan, dan inklusif.

QRIS Singapura

Per tanggal 17 November 2023, Bank Indonesia berencana untuk meluaskan penggunaan QRIS ke Singapura. Dengan begitu, Singapura akan menjadi salah satu negara tambahan yang dapat menggunakan QRIS, menyusul implementasi sebelumnya di Malaysia dan Thailand.

Implementasi QRIS antar negara yang pada 17 November yang akan datang diperluas tidak hanya negara Malaysia dan Thailand tetapi juga dengan Singapura,”
kata Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) di Kantor Bank Indonesia.

Manfaat QRIS Antarnegara

QRIS Antarnegara (Crossborder) Singapura, Malaysia, Thailand, FIlipina

Implementasi QRIS Antarnegeara tentunya memberikan banyak kemudahan, baik bagi pengguna maupun bagi Merchant QRIS. Berikut manfaatnya!

Bagi Pengguna/Konsumen:

  • Keselamatan & kemudahan transaksi: Dengan QRIS antarnegara, konsumen tidak perlu lagi membawa uang tunai atau kartu kredit saat bepergian ke luar negeri. Cukup dengan memindai kode QR, transaksi dapat dilakukan dengan mudah dan aman.
  • Hemat biaya: Konsumen tidak perlu lagi membayar biaya konversi mata uang saat melakukan transaksi di luar negeri.
  • Lebih praktis: QRIS antarnegara dapat digunakan di berbagai merchant di seluruh dunia yang telah mendukung QRIS.

Bagi Merchant:

  • Menjangkau pasar yang lebih luas: QRIS antarnegara dapat memudahkan merchant untuk menjangkau pasar yang lebih luas, termasuk wisatawan asing.
  • Meningkatkan transaksi: QRIS antarnegara dapat meningkatkan jumlah transaksi merchant, karena memudahkan konsumen untuk melakukan pembayaran.
  • Meningkatkan efisiensi: QRIS antarnegara dapat meningkatkan efisiensi operasional merchant, karena tidak perlu lagi mengelola transaksi dalam mata uang yang berbeda.

Cara Pakai QRIS Antarnegara

Konversi Kurs QRIS Singapur dolar ke Rupiah
  1. Buka aplikasi pembayaran dan klik menu “Scan QRIS”
  2. Masukkan jumlah nominal yang harus dibayar atau ditransfer, dalam mata uang negara asal (misal 12 Singapore Dollar atau S$ 2)
  3. Konfirmasi tujuan dan nominal dalam Rupiah yang secara otomatis nilai uang akan terkonversi (misal dari S$ 2 akan otomatis menjadi Rp23.0000)
  4. Masukkan PIN
  5. lalu kamu akan terima notifikasi bahwa transaksi telah berhasil dilakukan!

Dengan semakin berkembangnya QRIS antarnegara, masa depan transaksi lintas batas terlihat lebih cerah dan efisien. Kemudahan, efisiensi biaya, dan inklusivitas keuangan yang diberikan oleh QRIS crossborder memang menjadi solusi yang diinginkan bagi pelaku bisnis dan konsumen global.

Jangan lewatkan momentum ini untuk menjadi bagian dari revolusi pembayaran internasional yang lebih mudah dengan mendaftar QRIS Gratis di Paydia. Dengan mendaftar, Anda tidak hanya mengakses keuntungan transaksi yang lebih simpel, tetapi juga menjadi bagian dari komunitas bisnis yang terhubung secara global. Daftar sekarang di Paydia dan saksikan bagaimana QRIS Antarnegara mengubah cara dunia bertransaksi!