Cara Dapat Inspirasi Konten Untuk Jualan

Cara Dapat Inspirasi Konten Untuk Jualan

Media sosial kini menjadi tempat berjualan yang paling efektif. Apalagi tren berbelanja masyarakat sudah bergeser. Belanja online semakin diminati daripada datang langsung ke toko atau gerai. Maka dari itu, seorang pelaku bisnis harus kreatif dalam menemukan inspirasi konten kreatif untuk media sosialnya supaya menarik calon pembeli.

Tampaknya mudah membuat konten jualan kalau memperhatikan beberapa akun. Tapi, percayalah, seseorang di baliknya pasti pernah pusing dan bingung saat harus menaikkan posting. Kalau sedang merasakan hal yang sama, cek tips di bawah ini siapa tahu bisa langsung dapat inspirasi konten:

1. Pahami Keunikan Produk

Pasti ada banyak produk serupa dijual lewat media sosial seperti yang kita tawarkan. Jangan khawatir, buatlah konten yang mengangkat keunikan produk kita. Perhatikan baik-baik dan bandingkan. Cari apa yang membedakannya. Dengan begitu, konten pasti akan menarik untuk dilihat orang-orang.

2. Tampilkan Testimoni

Sudah tahu kekuatan word of mouth? Zaman sekarang calon pembeli lebih percaya kata-kata konsumen sebelumnya, bukan dari si penjual. Jadi cukup posting komentar-komentar positif atau rate bintang 5 sebagai bukti produk yang ditawarkan berkualitas dan pelayanan memuaskan. Cara seperti ini gampang dan cepat.

3. Repost Konten yang Menginspirasi

Sebagai pembuat konten, jangan malas untuk mengeksplorasi akun-akun lain. Tapi, ingat, ikuti akun-akun yang positif. Kalau ada konten yang berhubungan dengan produk dan menginspirasi, maka lakukan repost. Bisa diberi sedikit tambahan sentuhan asalkan tidak mengubah makna posting-an yang asli. Trik ini cukup menarik perhatian, apalagi dari konten yang sedang viral.

Ketiga cara diatas sangat mudah dilakukan kalau sedang mentok bikin konten. Hanya saja tetap perlu mengasah kemampuan membuat konten agar isi media sosial tidak monoton. Coba belajar copywriting atau desain grafis supaya bisa menciptakan konten yang menarik perhatian.

Kunjungi dan follow instagram Paydia.

Baca Juga 8 Tips Inovasi Bisnis Agar Usaha Bisa Berkembang Pesat